Posts

Belajar Penginjilan dari Paulus (Pengajaran dari Kisah Para Rasul 17:16-34)

Oleh Yakub Tri Handoko, Surabaya

Injil memang bersifat kekal dan universal. Kekal, karena sampai kapan pun manusia membutuhkan kebebasan dari belenggu dosa dan keselamatan dari hukuman ilahi. Injil akan selalu relevan dan tidak pernah ketinggalan zaman. Universal, karena kebutuhan terhadap kebebasan dan keselamatan ini menjadi milik semua orang. Tidak peduli siapa, darimana, bagaimana, dan di mana seseorang berada, Alkitab dengan jelas berkata: “Karena semua orang telah berbuat dosa dan kehilangan kemuliaan Allah (Rm. 3:23)”.

Pengakuan terhadap kekekalan dan universalitas Injil ini tidak berarti penolakan terhadap elemen temporal dan kultural dalam pemberitaan Injil. Kemasan dan strategi penginjilan harus disesuaikan dengan orang dan situasi. Beda orang, beda keadaan, beda pendekatan.

Begitu juga yang dilakukan oleh Paulus. Dia mendekati orang-orang Yahudi dengan cara yang berbeda dengan dia menghadapi orang-orang Yunani. Tatkala dia berada di depan orang-orang Yunani dia tidak mengutip ayat-ayat kitab suci maupun menunjukkan penggenapan nubuat-nubuat dalam kitab suci, walaupun apa yang dia katakan selaras dengan kitab suci. Pendengarnya mungkin tidak pernah mengetahui atau membaca kitab-kitab itu. Karena itu, Paulus menggunakan strategi yang berbeda.

Bagaimana Paulus memberitakan Injil kepada orang-orang di Athena? Apa yang kita bisa adopsi dan adaptasi ke dalam keadaan kita sekarang?

1. Mengenali keadaan dengan cermat (ayat 16-21)

Hal pertama yang dilakukan Paulus di Atena adalah mengamati kota itu. Dia mendapati begitu banyak penyembahan berhala di sana, sehingga hatinya merasa sedih (LAI:TB, ayat 16). Beberapa versi Inggris menerjemahkan kata “sedih” (paroxynomai) di sini dengan “tertekan” (RSV/NIV/NLT). Terjemahan yang lebih hurufiah adalah “terprovokasi” (ESV/NASB). Maknanya lebih berkaitan dengan kemarahan (1Kor. 13:5 “kasih itu tidak marah”; Yes. 65:3; Hos. 8:5) daripada kesedihan atau tekanan. Sikap hati yang marah atau jijik terhadap penyembahan berhala ini sangat lazim di antara orang-orang Yahudi yang menganut monoteisme secara ketat.

Apa yang ada di dalam hati perlu diekspresikan dengan hati-hati. Ada banyak cara untuk mengungkapkan kemarahan. Setiap ungkapan kemarahan harus memperhatikan keadaan.

Paulus memilih untuk menyalurkan isi hatinya melalui dialog (ayat 17 dialegomai, LAI:TB “bertukar pendapat”). Dia melakukannya ini pada tempat yang tepat, yaitu synagoge (untuk orang-orang Yahudi) atau pasar (untuk orang-orang Yunani). Dua tempat ini memang menjadi salah satu tempat strategis untuk menyampaikan pendapat. Tidak heran, ajarannya dengan cepat menarik perhatian banyak orang. Dia pun dibawa ke sidang Areopagus (ayat 19-20), entah dalam rangka diadili atau sekadar diminta pendapatnya.

Paulus juga cermat dalam mengamati pendengarnya. Dia mengetahui dengan baik bahwa penduduk Atena memiliki keterbukaan terhadap berbagai ajaran (ayat 21). Sikap ini tidak lepas dari posisi Atena sebagai kota pengetahuan. Banyak filsuf ternama lahir atau berkarya di sana. Keterbukaan ini merupakan kelebihan sekaligus kekurangan Atena.

2. Menghargai keyakinan orang lain (ayat 22-23)

Di awal khotbahnya, Paulus menyebut penduduk Atena sebagai orang-orang yang “sangat beribadah kepada dewa-dewa” (deisidaimōn, ayat 22). Kata ini bisa bermakna positif (“relijius”, RSV/NASB/NIV) atau negatif (“percaya takhayul”, KJV). Dalam hal ini yang menjadi penentu arti adalah konteks. Karena pernyataan ini diucapkan oleh Paulus di awal khotbahnya dan keseluruhan khotbah juga tidak terlalu menyerang keyakinan mereka, kita sebaiknya menhgambil makna yang lebih positif. Paulus memang mengapresiasi hasrat relijius mereka.

Penduduk Atena bukan hanya relijius. Mereka sangat relijius (NRSV “extremely religious”). Hal ini ditunjukkan bukan hanya melalui satu hal, tetapi “dalam segala hal”(kata panta). Kita tidak tahu persis hal-hal apa saja yang dilihat oleh Paulus dan membuat dia mengambil kesimpulan seperti itu. Yang jelas, salah satu bukti kualitas relijius mereka adalah keberadaan mezbah yang diperuntukkan bagi illah yang tidak dikenal (ayat 23).

Bagi penganut politeisme, keberadaan mezbah seperti ini sangat bisa dipahami. Pada prinsipnya mereka ingin menyembah semua dewa. Namun, mereka juga tidak mengetahui jumlah pasti dari semua dewa yang ada. Sebagai upaya berjaga-jaga—supaya tidak ada satu dewa pun yang terabaikan dan menjadi marah—mereka mempersembahkan mezbah kepada dewa itu.

Apa yang mereka sembah tanpa mengenal, itulah yang ingin dikenalkan Paulus kepada mereka. Bukan berarti Paulus dan mereka menyembah allah yang sama. Bukan berarti tidak ada perbedaan konsep antara keduanya. Dalam konteks “allah-allah yang tidak dikenal oleh penduduk Atena”, Allah yang disembah oleh Paulus jelas masuk dalam kategori itu.

Penghargaan seperti ini terbilang luar biasa. Paulus sendiri memahami bahwa apa yang disembah mereka sebenarnya bukan allah (Gal. 4:8). Lebih jauh lagi, objek penyembahan itu adalah roh-roh jahat (1Kor. 10:20-21). Bagaimanapun, di mata mereka, objek penyembahan adalah allah/dewa. Paulus hanya memulai dari sana sebagai titik awal penginjilan.

3. Menggunakan penalaran sebagai pijakan bersama (ayat 25-26)

Dalam bagian ini Paulus memulai dengan konsep tentang Allah sebagai Pencipta dan Pemelihara. Dua hal ini juga diamini oleh orang-orang Yunani yang relijius. Terlepas dari berapa banyak allah yang mereka percayai, semua percaya bahwa Allah adalah Pencipta dan Pemelihara.

Yang ditekankan oleh Paulus adalah implikasi dari konsep di atas. Jika Allah adalah Pencipta, maka Dia tidak dapat dibatasi oleh tempat (ayat 25). Dia lebih besar daripada semua tempat. Bagaimana Pencipta langit dan bumi dapat dibatasi pada mezbah atau kuil tertentu buatan manusia? Poin ini sebenarnya berakar dari Perjanjian Lama (1Raj. 8:27), tetapi Paulus sengaja tidak menggunakan kitab suci. Pada poin ini, penalaran saja sudah memadai.

Jika Allah adalah Pemelihara alam semesta, maka Dia tidak membutuhkan apapun di luar diri-Nya (ayat 25). Dia benar-benar bebas dalam arti yang sesungguhnya. Tidak ada keharusan dan kebutuhan dalam diri-Nya. Tanpa apapun Dia tetap sempurna dan utuh, karena itu, Allah tidak membutuhkan pelayanan manusia (bdk. Rm. 11:33-35). Konsep yang sama diajarkan oleh para pemikir Yunani (Aristobulus, Euripides, Heracles). Bagaimana mungkin Allah membutuhkan manusia sedangkan manusia sendiri menggantungkan diri pada Allah untuk nafas dan segala sesuatu dalam hidup ini?

4. Memahami dan memanfaatkan ajaran pihak lain (ayat 26-29)

Allah adalah Pemelihara semua manusia (ayat 24-25). Bagaimana Dia menunjukkan pemeliharaan tersebut? Di ayat 26-29 Paulus menerangkan lebih jauh tentang salah satu wujud pemeliharaan Allah atas alam semesta, yaitu asal-usul dan keberlangsungan umat manusia di bumi ini.

Allah menjadikan semua bangsa dari satu orang saja (ayat 26a). Dia juga yang menentukan batas kediaman dan musim bagi mereka (ayat 26b). Tidak terlalu jelas apakah musim di sini merujuk pada sejarah politis masing-masing negara atau musim yang berkaitan dengan alam (musim panen, iklim, dsb.). Manapun yang benar, poin yang ingin disampaikan adalah keterlibatan Allah secara langsung dalam pemeliharaan segala bangsa (bandingkan dengan ayat 24-25 yang masih terkesan konseptual).

Allah memiliki maksud di balik keterlibatan yang langsung ini. Allah ingin menunjukkan bahwa Dia tidak jauh dari manusia (ayat 27b), sehingga manusia seyogyanya bisa menemukan Dia (ayat 27a). Seberapa dekatkah Allah dengan kita? Paulus, mengutip beberapa pujangga (filsuf/pemikir) Yunani, berkata: “sebab di dalam Dia kita hidup, kita ada, kita bergerak” (ayat 28). Ungkapan yang sangat mirip diucapkan oleh Seneca, salah seorang penulis Yunani kuno: “Allah itu dekat dengan engkau, bersama engkau, dan di dalam engkau”. Beberapa penulis kuno lain pun mengajarkan konsep yang sama (misalnya: Dio Chrysostom, Epimenidies).

Manusia bisa sedekat itu dengan Allah sebab manusia adalah keturunan Allah (ayat 28). Konsep ini tidak asing bagi penduduk Atena. Konsep ini seringkali dikaitkan dengan Aratus atau Cleanthes. Dalam pikiran pendengarnya, Paulus mungkin sedang membicarakan tentang Zeus sebagai cikal-bakal semua manusia.

Kutipan-kutipan ini menyiapkan landasan bagi kritikan Paulus terhadap penyembahan berhala. Jikalau manusia adalah keturunan Allah, maka dalam banyak hal manusia mencerminkan Allah. Jikalau manusia bukan hanya terdiri dari aspek-aspek jasmaniah, apalagi Tuhan (ayat 29). Jikalau manusia adalah keturunan Allah, maka Allah pasti lebih besar daripada yang bisa dilakukan oleh manusia (mezbah, patung, kuil, dsb.).

5. Menjelaskan keunikan kekristenan (ayat 30-31)

Kritikan terhadap keyakinan penduduk Atena (ayat 22-29) bermanfaat untuk membuktikan bahwa semua manusia bersalah (ayat 30). Rasio menunjukkan betapa salahnya penyembahan berhala. Allah tidak boleh dan tidak dapat dibatasi oleh mezbah, kuil, atau patung. Keteraturan alam menyingkapkan bahwa Allah sebenarnya tidak jauh. Tetapi, mengapa manusia tidak mampu menemukan Dia? Kesalahan ini lebih ke arah kebebalan daripada kebodohan.

Jikalau manusia memang melakukan kesalahan, maka hukuman patut diberikan. Itu adalah keadilan. Pertanyaannya, apakah dengan memberikan hukuman maka kegagalan itu dapat diselesaikan? Tentu saja tidak! Pasti ada cara dan solusi lain.

Manusia memang gagal menemukan Allah, tetapi hal ini tidak berarti bahwa Allah gagal untuk ditemukan. Sesudah membiarkan periode kebebalan cukup lama, Allah berintervensi langsung ke dalam sejarah (ayat 31). Allah menjadi manusia untuk menanggung kesalahan dan menggantikan kegagalan manusia. Kematian-Nya menyelesaikan persoalan dosa. Namun, upah dosa belum sepenuhnya dibereskan. Kebangkitan-Nya dari antara orang mati membuktikan bahwa upah dosa sudah diselesaikan.

Poin yang ingin ditegaskan Paulus di ayat 31 sangat mungkin terletak pada kebangkitan tubuh. Konsep ini sangat ditentang dalam budaya Yunani, karena tubuh dianggap jahat atau tidak sempurna. Melalui kebangkitan tubuh di dalam Kristus, aspek jasmaniah dan rohaniah manusia dipuaskan. Tubuh tidak sepenuhnya jahat dan tidak selamanya lemah. Tubuh tidak selalu menjadi penjara bagi jiwa-roh.

Soli Deo Gloria.

* * *

Tentang Penulis:
Pdt. Yakub Tri Handoko, Th.M adalah gembala di Reformed Exodus Community Surabaya. Tulisan ini sebelumnya sudah ditayangkan di sini.

Baca Juga:

Belajar Penginjilan dari Petrus (Pengajaran dari 1 Petrus 3:15-16)

“Sebagian orang berpikir bahwa membela kebenaran itu cuma melibatkan aspek substansi dan strategi. Materi dikuasai dan metode diikuti. Yang dipentingkan hanya pengetahuan yang mendalam dan pendekatan yang relevan.

Tanpa bermaksud meremehkan penguasaan materi dan manfaat suatu metode, kita perlu menegaskan bawa membela kebenaran membutuhkan lebih daripada dua hal itu.”

Menjaga Toleransi di Tengah-Tengah Masyarakat yang Majemuk

Oleh Josua Martua Sitorus, Palembang

Aku sangat bersyukur sekaligus bangga diciptakan Tuhan sebagai orang Indonesia, bangsa yang kaya akan keberagaman suku, agama, ras, dan budaya. Hidup di tengah-tengah masyarakat yang beragam membuatku belajar untuk memahami bahwa pola pikir setiap orang berbeda-beda karena terbentuk dari latar belakang yang berbeda pula. Indahnya hidup toleransi di tengah keberagaman ini kurasakan ketika memasuki dunia perkuliahan.

Merantau ke kota Bandung, aku bertemu dengan teman-teman baru yang berasal dari seluruh penjuru Indonesia, tentunya dengan latar belakang mereka yang beragam. Pengalaman ini terbilang baru bagiku karena selama bersekolah di Sumatera Utara, hampir semua teman-temanku memiliki latar belakang budaya dan agama yang sama denganku. Dalam lingkungan pergaulanku yang dilingkupi sikap toleransi, aku belum pernah menemui masalah yang berarti meskipun aku tergolong minoritas. Kami saling membantu dalam menyelesaikan tanggung jawab perkuliahan sampai akhirnya berhasil lulus bersama-sama. Perbedaan tidaklah menjadi penghalang bagi kami untuk menjalin persahabatan yang saling membangun.

Ayat Alkitab yang selalu menjadi peganganku untuk menjalani kehidupan yang toleran adalah Matius 22:37-39, yaitu tentang kasih.

Jawab Yesus kepadanya: “Kasihilah Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap akal budimu. Itulah hukum yang terutama dan yang pertama. Dan hukum yang kedua, yang sama dengan itu, ialah: Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri.

Ayat ini mengingatkanku bahwa mengasihi sesama manusia sama nilainya dengan mengasihi Tuhan Allah. Mengasihi Tuhan dengan segenap hati, jiwa, dan akal budi yang akan memampukan kita untuk mengasihi sesama. Jika kita mengasihi Tuhan, kita pasti ingin menyenangkan hati Tuhan dengan melakukan kehendak-Nya dan meneladani kebaikan-Nya. Sama seperti Allah yang tidak memandang bulu (Roma 2:11, Ulangan 10:17), bersikap toleran sudah sepatutnya kita lakukan sebagai anak-anak-Nya.

Mengelola perbedaan dengan sikap toleransi bisa jadi merupakan sebuah tantangan. Berangkat dari pengalamanku, setidaknya ada tiga hal yang dapat diterapkan untuk hidup di tengah keberagaman.

Menerima Perbedaan

Aku mempunyai sahabat yang berasal dari Jayapura. Berhasil memperoleh beasiswa, ia berkuliah di tempat yang sama denganku. Ia banyak bercerita tentang betapa berbedanya kehidupan di Jayapura dan kebiasaan-kebiasaan yang ia lakukan di sana dengan dunia perkuliahan di Bandung. Bukan hanya budaya, bahasa, dan pergaulan saja yang harus ia terima, sistem pendidikan yang baru pun harus ia jalankan. Namun, ia tidak pernah mengeluh. Ia belajar untuk menerima keadaan yang baru secara positif dan percaya bahwa Tuhan akan menolongnya sampai akhir.

Dengan demikian tiap-tiap manusia kepunyaan Allah diperlengkapi untuk setiap perbuatan baik. – 2 Timotius 3:17

Tuhan menciptakan setiap manusia secara unik, dengan segala karakteristik, potensi, dan bakat masing-masing. Toleransi tidak hanya bersinggungan dengan agama dan budaya, tetapi juga perihal menghargai keunikan setiap individu! Kita perlu memaknai maksud Allah yang mulia dalam menghadirkan perbedaan, yaitu agar kita semua dapat saling melengkapi dalam melakukan pekerjaan Tuhan di dunia sesuai dengan panggilan masing-masing.

Menyesuaikan Diri

Sikap toleransi bukan hanya soal menerima perbedaan, melainkan juga soal bagaimana kita mampu menyesuaikan diri. Seperti kata pepatah “di mana tanah dipijak, di situ langit dijunjung”, kita harus bisa beradaptasi dengan budaya di mana kita berada.

Setiap budaya tentunya memiliki perbedaan norma. Aku yang lahir dan besar di Sumatera Utara yang sudah terbiasa berbicara dengan suara yang keras, belajar menyesuaikan diri dengan budaya Sunda yang ketika berbicara dengan cenderung menggunakan suara yang pelan dan halus agar suasana lebih kondusif dan dapat diterima.

Dalam 3 Yohanes 1:5, Tuhan mengingatkan kita untuk senantiasa mencerminkan diri sebagai orang percaya terhadap siapapun dengan latar belakang apapun, “…sekalipun mereka adalah orang-orang asing”. Dengan menyesuaikan diri dengan lingkungan yang ada, kita dapat diterima dimanapun Tuhan menempatkan kita.

Menjadi Berkat

Di manapun, kapanpun, dan terhadap siapapun, hendaklah motivasi kita dalam bertindak adalah untuk membagikan kasih Yesus yang sudah kita nikmati setiap hari sehingga dapat menjadi berkat bagi sesama. Sikap toleransi membuat kita dapat membantu dan mendukung sesama kita ketika mereka sedang dalam kesusahan, tanpa memandang perbedaan yang ada. Hidup di tengah masyarakat yang majemuk tidak lagi menjadi kendala ketika hidup kita dipimpin oleh Tuhan, yang adalah kasih itu sendiri.

Kita semua dianugerahi kesempatan berharga menjadi Warga Negara Indonesia untuk menjadi garam dan terang bagi bangsa ini tanpa terkecuali. Dengan belajar menerapkan sikap toleransi, kiranya semakin banyak orang yang dapat merasakan kasih Kristus melalui sikap hidup kita! Tuhan Yesus memberkati.

Baca Juga:

Dalam Yesus, Ada Harapan bagi Keluargaku

Seisi keluargaku telah menerima Tuhan Yesus, namun ayahku belum. Aku sempat pesimis jika Tuhan akan menjamah hati ayahku untuk mau menerima-Nya, tetapi Tuhan telah bekerja, dan Tuhan mengasihi ayahku.

Belajar dari Perbedaan Suku: Kasih Mengalahkan Prasangka

Oleh Paramytha Magdalena, Surabaya

Saat SD dulu, aku bersekolah di SD swasta di dekat rumahku. SDku itu merupakan SD Katolik, tetapi murid-muridnya tidak hanya diisi oleh orang Katolik dan Protestan saja, ada dari agama-agama lain juga. Jika dilihat dari komposisi sukunya, kebanyakan teman-temanku berasal dari etnis Tionghoa, dan aku sendiri berasal dari etnis Jawa.

“Duh, ketemu dia lagi, dia lagi,” kataku saat bertemu temanku yang kebetulan adalah seorang keturunan Tionghoa.

Aku mengalami kesulitan untuk membaur dengan mereka. Di satu sisi, aku menganggap mereka dululah yang sulit membaur, dan aku pun memelihara persepsi buruk lainnya tentang mereka di benakku. Kesan buruk ini diperparah ketika aku duduk di bangku SMP. Waktu itu temanku yang adalah seorang Tionghoa sering menyuruh-nyuruhku seenaknya. Kami pun sempat bertengkar dan aku ditampar olehnya. Sejak saat itu, aku tak mau lagi berurusan dengannya. Aku lalu menganggap bahwa semua orang yang sesuku dengan temanku itu punya karakter yang sama.

Ketika masuk SMA, aku pindah ke sekolah negeri. Sekarang teman-temanku banyak yang satu suku denganku, dan aku pun senang. Begitupun selanjutnya saat aku kuliah S1 dan S2.

Hingga saat aku masuk dunia kerja, aku bertemu dengan seorang rekan Tionghoa. Pertemuan kami terjadi tidak sengaja karena aku dikenalkan oleh temanku. Kami menjadi kawan karena menyenangi aktivitas sosial kemasyarakatan seperti penyuluhan, edukasi, dan promosi tentang kesehatan. Jika dulu aku sempat berpikir buruk dengan rekan-rekan Tionghoaku, kali ini pikiran buruk itu pelan-pelan terkikis. Rekan Tionghoaku sekarang ini begitu ramah, ia selalu tersenyum kepada orang lain. Ia tidak segan memberikan apa yang jadi kepunyaannya untuk membantu orang lain dan dengan kerelaan hati, dia mengedukasi orang-orang tentang kesehatan. Aku pun dibuatnya kagum.

Seiring waktu, aku melihat pengabdian dan passion yang temanku itu curahkan. Ia mau mengasihi sesama, tidak mencari keuntungan pribadi, dan melayani tanpa melihat latar belakang orangnya. Ia memiliki klinik yang tak jauh dari rumahnya. Kliniknya kecil, tapi pasien yang antre di kliniknya banyak karena biaya berobatnya yang terjangkau. Yang paling mengejutkanku adalah ada seorang ibu dari keyakinan lain, yang pakaiannya sangat tertutup datang dan mengantarkan anaknya berobat di situ. Dari ruang tunggu pasien, aku mendengar mereka mengobrol akrab. Aku heran, tapi juga terpesona!

Pengalaman yang kulihat hari ini membuatku melihat kembali kesan buruk yang pernah kutorehkan kepada teman-temanku yang tidak sesuku denganku. Karena perbuatan buruk satu orang, aku pernah membuat generalisasi bahwa seseorang dari suku ini pasti melakukan itu. Padahal, itu adalah cara pikir yang tidak benar. Seharusnya tidak ada lagi ungkapan “Oh dia dari suku Jawa, Tionghoa, Batak”, dan lainnya. Atau berpikiran oh dia dari keyakinan yang berbeda, atau dia berkeyakinan sama. Apapun latar belakangnya, kita semua dikaruniai satu identitas kebangsaan: Indonesia, sebuah bangsa yang telah berkomitmen untuk bersatu. Berangkat dari pemahaman itulah aku mengubah cara pikir dan sikapku. Aku tidak lagi membeda-bedakan responsku hanya karena perbedaan suku maupun agama.

Kasih yang rekanku curahkan untuk sesamanya adalah sebuah cara yang ampuh untuk menghilangkan prasangka-prasangka buruk. Aku percaya, dari pelayanannya banyak orang-orang yang diberkati. Dan, sudah selayaknya kita semua yang mengaku murid Kristus menunjukkan kasih kita kepada sesama kita, mulai dari keluarga dan teman-teman di sepergaulan kita.

Memberikan stigma atau label negatif kepada orang lain tidak akan memberikan kedamaian bagi kita. Segala perbedaan yang ada di Indonesia, dengan lebih dari 700 suku, adalah sebuah keanekaragaman yang memperkaya Indonesia sebagai bangsa yang besar yang punya komitmen Bhinneka Tunggal Ika.

“Sedapat-dapatnya, kalau hal itu bergantung padamu, hiduplah dalam perdamaian dengan semua orang!” (Roma 12:18).

Baca Juga:

Skripsi, Garis Akhir Perjuangan Kuliah yang Kulewati Bersama Tuhan

“Kalau saya boleh jujur, skripsimu tidak layak untuk maju sidang.”

Aku tertegun, sedih, juga bingung mendengar kalimat itu. Perjalananku menuntaskan skripsiku rasanya begitu terjal dan melelahkan, tetapi Tuhan terus menopangku hingga perjuangan itu berbuah manis. ”

Saat Tuhan Mengajarku untuk Mengasihi Keluarga yang Berbeda Iman Dariku

Oleh Stephanie*, Sidoarjo

Kasih. Sepertinya kata ini bukanlah kata yang asing di telinga kita sebagai orang Kristen. Di Alkitab, dalam khotbah-khotbah, persekutuan, dan juga di dalam buku-buku seringkali kata kasih dan perintah untuk mengasihi ini disebutkan. Tapi, mempraktikkan kasih tentu tidak semudah membacanya. Inilah yang kualami ketika Tuhan mengajarku untuk mengasihi keluarga besar dari ayahku yang berbeda iman dari kami.

Melalui tulisan ini, izinkanlah aku untuk menceritakan sedikit tentang perjalanan dan teladan hidup ayahku.

Ayahku dilahirkan bukan di keluarga Kristen di mana seluruh keluarganya tidak mengenal Tuhan Yesus. Namun, tanpa sepengetahuan keluarga, waktu itu kakak pertama ayahku diam-diam menerima Tuhan Yesus dan setelah beberapa lama barulah kakaknya itu berani berkata jujur kepada keluarganya tentang identitas barunya. Reaksi yang didapatkannya waktu itu adalah penolakan.

Suatu ketika, ayahku secara tidak sengaja menyukai seorang perempuan Kristen yang ternyata adalah teman satu gereja dari kakak ayahku. Kepada kakaknya, ayahku minta supaya dia dikenalkan dengan perempuan itu. Akhirnya, untuk pertama kalinya ayahku pergi ke gereja bersama kakaknya untuk melihat perempuan yang dia sukai. Sejak saat itu, ayahku jadi rajin ke gereja secara diam-diam walaupun dengan motivasi yang sebenarnya tidak rohani.

Dalam sebuah ibadah, gembala sidang di gereja itu menawarkan baptisan bagi siapapun yang rindu untuk mengenal Tuhan lebih lagi. Entah mengapa, ayahku yang waktu itu ke gereja hanya karena motivasi untuk mendekati seorang perempuan pun menerima tawaran itu. Singkat cerita, ayahku pun dibaptis dan dia bertutur bahwa setelah dibaptis, dia merasakan ada kedamaian yang luar biasa. Kedamaian itu didapat bukan semata-mata karena dia telah menerima baptisan, tetapi karena Tuhan Yesus sekarang hadir dalam kehidupannya.

Keputusan ayahku untuk menjadi seorang pengikut Yesus pun menimbulkan penolakan dari keluarga besarnya. Ayahku pun meninggalkan rumahnya dan pergi menuju kota lain. Di sana dia belajar dan dibimbing oleh seorang hamba Tuhan yang kemudian menjadi ayah rohaninya. Seiring waktu berlalu, iman ayahku semakin mantap dan enam bulan setelahnya ayahku memutuskan menyerahkan hidupnya menjadi seorang hamba Tuhan dan masuk ke sekolah Theologia.

Meski keputusan ayahku untuk menjadi pengikut Yesus membuatnya tertolak dari keluarganya, tapi ada satu hal yang membuat keluarganya menjadi bertanya-tanya. Ayahku tidak pernah patah semangat untuk terus mengasihi keluarganya. Waktu itu, walaupun keluarganya tetap menolak kehadirannya, ayahku tetap menyempatkan diri untuk bisa hadir di tengah keluarganya.

Lambat laun, penolakan tersebut melunak tatkala keluarganya melihat ada perubahan hidup yang dialami oleh ayahku. Ayahku yang dulunya adalah perokok berat ternyata bisa berhenti merokok. Ketika berkata-kata pun, kata-kata yang dilontarkan oleh ayahku adalah kata-kata yang penuh kasih. Ketika ayahku diejek oleh orang-orang yang menolaknya, ayahku tidak pernah membalasnya.

Melihat teladan inilah beberapa anggota keluarga ayahku pun menjadi penasaran dan mulai mengajak ayahku berdiskusi. Puji Tuhan, karena kemurahan-Nya, Ibu dan kedua kakak ayahku lainnya memberi diri mereka untuk mengikut Tuhan Yesus.

Sekarang, dari lima orang bersaudara, hanya dua orang yang belum menyerahkan hidupnya kepada Tuhan Yesus. Ayahku masih terus mendoakan kedua kakakknya dan tak lupa mengajak kami, istri dan anaknya untuk juga berdoa bagi mereka.

Aku mengucap syukur karena walaupun mengasihi orang yang tidak sepaham denganku itu adalah praktik yang sulit, tapi ayahku telah memberikan teladan yang nyata buatku. Mengasihi itu bukan sekadar ucapan, melainkan sebuah tindakan. Dan, ayahku mampu mengasihi karena dia sudah terlebih dahulu dikasihi oleh Tuhan Yesus dan Dia sendirilah yang memampukan ayahku untuk meneruskan kasih itu kepada keluarganya.

Walaupun di keluarga besar ayahku saat ini masih ada yang belum percaya kepada Tuhan Yesus, namun aku bersyukur karena kasih yang dipupuk oleh ayahku itu boleh merekatkan keluarga besarnya. Saat hari Natal tiba, biasanya keluarga besar ayahku akan berkunjung ke rumahku dan kami pun bersukacita bersama.

Aku teringat akan sebuah ayat Alkitab yang ditulis dalam Efesus 2:8-9 yang berbunyi demikian:

“Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah, itu bukan hasil pekerjaanmu: jangan ada orang yang memegahkan diri.”

Bila sampai hari ini kita bisa percaya dan mengakui bahwa Tuhan Yesus adalah satu-satunya jalan keselamatan, itu bukanlah karena keinginan kita pribadi, melainkan karena iman yang diberikan oleh Allah di dalam hati kita. Keselamatan yang kita dapatkan saat ini adalah karya Allah sendiri untuk kita, bukan karena usaha kita semata.

Sampai saat ini, ayahku tidak pernah kenal lelah untuk terus mendoakan, mengasihi, dan menciptakan peluang untuk menceritakan tentang Yesus kepada anggota keluarganya yang lain yang belum mengenal Tuhan Yesus.

Melalui kesaksian hidup ayahku, Tuhan Yesus mengajarku untuk mengasihi semua orang tanpa memandang bulu. Dan, salah satu langkah sederhana yang bisa kulakukan untuk mulai mengasihi mereka adalah dengan berdoa untuk mereka. Aku bisa mendoakan supaya hal-hal baik boleh terjadi atas mereka, dan tentunya supaya hati mereka juga dilembutkan untuk bisa mengenal dan merasakan kasih Tuhan.

*bukan nama sebenarnya

Baca Juga:

Kapan Terakhir Kali Kamu Menikmati Waktu Luangmu?

Aku dan suamiku sangat sibuk. Tapi, suatu ketika, kami memutuskan untuk berhenti sejenak dan menikmati coffee-break. Sedikit waktu yang kami luangkan ini pada kenyataannya mampu menghangatkan relasi kami yang sempat renggang karena kesibukan masing-masing.