Posts

Yang Telah Allah Lakukan Bagiku

Kamis, 18 Oktober 2012

Yang Telah Allah Lakukan Bagiku

Baca: Matius 20:1-16

Tidakkah aku bebas mempergunakan milikku menurut kehendak hatiku? —Matius 20:15

Saya bertemu seorang pemuda yang begitu yakin bahwa Allah tidak akan mengampuni untuk perbuatan yang dilakukannya. Lalu seorang pria yang lebih tua bersedia membina pemuda itu. Setahun kemudian, saya senang bahwa pemuda itu tidak hanya menerima Yesus sebagai Juruselamatnya, tetapi juga menggali Alkitab dengan penuh semangat. Namun tiga tahun kemudian, ketika berbicara dengan pemuda itu, saya melihat antusiasmenya telah berubah menjadi gerutu: “Aku tak mengerti bagaimana Allah membiarkan orang jahat mengalami kemakmuran, sementara banyak anak-Nya (termasuk dirinya) susah payah berjuang untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.” Gerutu telah merenggut sukacita imannya.

Seperti kebanyakan dari kita, pemuda itu telah melupakan betapa dahulu ia sangat membutuhkan anugerah Kristus. Ucapan syukur yang dirasakannya, saat pertama ia menerima Tuhan, sekarang telah sirna. Hal ini mengingatkan kita pada para pekerja di kebun anggur dalam perumpamaan Yesus (Mat. 20:1-16). Perhatian mereka beralih pada apa yang terjadi dan yang diterima orang lain (ay.10-12).

Walaupun Allah tidak berutang apa pun kepada kita, Dia secara cuma-cuma memberi kita keselamatan yang Dia janjikan ketika kita menerima Kristus. Lalu Dia melimpahkan kemurahan hati-Nya dengan mengutus Roh-Nya untuk menolong kita dalam kehidupan ini, sementara kita bersiap-siap untuk mengalami sukacita yang abadi bersama-Nya. Hidup yang seakan tidak adil ini menuntut kita untuk terus mengarahkan pandangan kita kepada-Nya dan firman-Nya—bukan kepada orang lain. —RKK

Tuhan, aku mengaku karena sesekali perhatianku bergeser hingga
lebih memperhatikan orang lain dan apa yang mereka miliki. Ampuni
dan tolong aku untuk berhenti menggerutu. Engkau baik bagiku dan
menyediakan apa yang kubutuhkan. Terima kasih Tuhan. Amin.

Supaya dapat mengalami kepuasan, satu-satunya yang perlu kita tahu adalah: Allah itu baik.