Melakukan Peran Kita
Senin, 9 November 2020
Baca: Ibrani 6:9-12
6:9 Tetapi, hai saudara-saudaraku yang kekasih, sekalipun kami berkata demikian tentang kamu, kami yakin, bahwa kamu memiliki sesuatu yang lebih baik, yang mengandung keselamatan.
6:10 Sebab Allah bukan tidak adil, sehingga Ia lupa akan pekerjaanmu dan kasihmu yang kamu tunjukkan terhadap nama-Nya oleh pelayanan kamu kepada orang-orang kudus, yang masih kamu lakukan sampai sekarang.
6:11 Tetapi kami ingin, supaya kamu masing-masing menunjukkan kesungguhan yang sama untuk menjadikan pengharapanmu suatu milik yang pasti, sampai pada akhirnya,
6:12 agar kamu jangan menjadi lamban, tetapi menjadi penurut-penurut mereka yang oleh iman dan kesabaran mendapat bagian dalam apa yang dijanjikan Allah.
Dikutip dari Alkitab Terjemahan Baru Indonesia (c) LAI 1974
Layanilah seorang akan yang lain, sesuai dengan karunia yang telah diperoleh tiap-tiap orang sebagai pengurus yang baik dari kasih karunia Allah. —1 Petrus 4:10
Ketika dua cucu saya mengikuti audisi untuk pertunjukan musikal Alice in Wonderland Jr., mereka berharap bisa mendapatkan peran-peran utama. Maggie ingin menjadi Alice muda, sementara Katie merasa tokoh Mathilda cocok untuknya. Namun, mereka berdua akhirnya terpilih menjadi bunga. Namun, menurut ibu mereka, keduanya “ikut senang bersama teman-temannya yang mendapat peran utama. Kelihatannya mereka justru lebih senang mendukung teman-temannya dan ikut merasakan kegembiraan mereka.” Begitulah seharusnya interaksi antaranggota dalam satu tubuh Kristus! Setiap gereja lokal mempunyai apa yang bisa dianggap sebagai peran utama. Namun, gereja juga membutuhkan bunga, yakni mereka yang melakukan hal-hal penting tetapi tidak selalu dilihat orang. Bila orang lain mendapat peran yang kita inginkan, kita bisa memilih untuk menyemangati mereka dan kita sendiri melakukan peran yang dipercayakan Allah kepada kita dengan kesungguhan. Membantu dan menyemangati orang lain merupakan salah satu cara menyatakan kasih kita kepada Allah. Ibrani 6:10 (BIS) berkata, “Ia tidak melupakan apa yang kalian kerjakan bagi-Nya, dan kasih yang kalian tunjukkan kepada-Nya sewaktu menolong saudara-saudara seiman.” Tidak ada karunia dari Allah yang tak berarti. “Layanilah seorang akan yang lain, sesuai dengan karunia yang telah diperoleh tiap-tiap orang sebagai pengurus yang baik dari kasih karunia Allah” (1Ptr. 4:10). Bayangkan sebuah gereja dengan anggota-anggota yang tekun memakai karunia dari Allah untuk kemuliaan-Nya. Alangkah luar biasa!—DAVE BRANON
WAWASAN
Pernyataan penulis tentang orang-orang percaya berlatar belakang Yahudi yang memiliki “sesuatu yang lebih baik” (Ibrani 6:9) sepertinya merujuk pada gambaran penghakiman yang keras atas mereka yang murtad (ay.4-8) dan kembali kepada Yudaisme. Di ayat 9, penulis menggunakan nada yang lebih hangat, dengan menyebut mereka sebagai “saudara-saudara” dan menggunakan kata ganti orang kedua (“kamu”). Ia menyatakan keyakinannya bahwa mereka akan tetap setia. Frasa “sesuatu yang lebih baik” juga merujuk kepada inti pesan dari kitab Ibrani. Karena menulis kepada pembaca Yahudi yang telah—dan mungkin masih—menghadapi penganiayaan (10:33-36), penulis berusaha menunjukkan bahwa Yesus adalah penggenapan dari semua janji dalam Perjanjian Lama. Kristus jauh “lebih baik” daripada orang atau kepercayaan mana pun, di masa lalu maupun di masa sekarang, yang dapat mereka harapkan (6:11-12). Meskipun mereka harus membayar harga, Yesus amat pantas mendapatkan ketaatan mereka sepenuhnya. —Monica La Rose
Adakah seseorang yang bisa kamu dukung, meskipun ia menerima kedudukan, tugas, dan peran yang kamu inginkan? Mengapa kamu perlu berterima kasih kepada Allah atas tugas yang diberikan-Nya kepadamu untuk melayani sesama?
Allah yang agung, tolonglah aku agar perhatianku tidak tersita untuk melihat peran orang lain, melainkan berfokus melayani Engkau dalam panggilan-Mu bagiku. Mampukanlah aku menolong orang lain dengan menyemangati mereka dalam pengabdian mereka kepada-Mu.
Bacaan Alkitab Setahun: Bacaan Untuk SetahunYeremia 46-47; Ibrani 6
â¤ï¸
amin
Amen
amin ya Tuhan yesusðŸ™
amin
Amin
.AmiN.
beri kami kesempatan bpk untk dpt pi membawa jiwa untk dtg dsn mengenal dan oerc kpdmu ya bpk untk ter slmtkan ya bpk haleluyah amin
Amin
Amin. 😇
Terima kasih Tuhan atss Anugerah Mu. Amin
Terimakasih Tuhan atas banyak berkat dan pertolonganMu kepada kami,
pimpin dan kuatkanlah kami dimanapun kami berada ya Tuhan, serta tolong kami,
terpujilah NamaMu kekal selamanya,
amin
amin Tuhan Yesus memberkati
Amen 😇
Amin
Amin
Amen
amin haleluyah
amen
amin
Amin.. Terimakasih Tuhan Yesus atas Firman mu malam ini..aku percaya kuasa Tuhan penuh segala nya hidup aku.. Tuhan selalu menyemangati hidup didalam kasih Tuhan selama nya.. haleluya..
Amen
Kiranya kita tidak menjalankan peran kita dengan baik. Amin.
Membantu dan menyemangati orang lain merupakan salah satu cara menyatakan kasih kita kepada Allah. Amien