Mazmur di Tengah Masa-masa Jenuhku

Oleh Vina Agustina Gultom, Bekasi

Suatu malam, aku merasa tak mampu lagi membaca referensi untuk menyelesaikan tesisku. Aku merasa jenuh. Tuntutan dari profesorku membuatku stres dan tidak tahu harus berbuat apa. Teman sekamarku sedang pergi ke lab, dan aku tinggal sendirian di kamar padahal aku merasa kalau saat itu aku sangat butuh kehadiran seorang teman. Namun, di tengah perasaan jenuh dan stres itu, aku teringat akan kitab Mazmur.

Aku lalu teringat suatu nama, Kak Fenov. Beliau adalah pemimpin kelompok kecilku. Aku mencoba meneleponnya, tapi tak diangkat. Beberapa waktu berselang, dia meneleponku kembali. Aku sharing dan bercanda dengannya hingga sukacitaku pun mulai muncul kembali. Dan, di akhir obrolan itu, beliau memberikanku ucapan firman Tuhan dari Mazmur 121.

Aku melayangkan mataku ke gunung-gunung;
dari manakah akan datang pertolonganku?

Pertolonganku ialah dari TUHAN, yang menjadikan langit dan bumi.

Ia takkan membiarkan kakimu goyah,
Penjagamu tidak akan terlelap.

Sesungguhnya tidak terlelap dan tidak tertidur Penjaga Israel.

TUHANlah Penjagamu, TUHANlah naunganmu di sebelah tangan kananmu.

Matahari tidak akan menyakiti engkau pada waktu siang, atau bulan pada waktu malam.

TUHAN akan menjaga engkau terhadap segala kecelakaan; Ia akan menjaga nyawamu.

TUHAN akan menjaga keluar masukmu, dari sekarang sampai selama-lamanya.

Jika kita membuka Alkitab kita dan membaca kitab Mazmur, kita akan mengetahui bahwa kitab itu berisi puji-pujian dari para pemazmur kepada Tuhan. Tak cuma sebagai pujian, tiap untaian katanya juga adalah doa yang mengungkapkan perasaan mendalam hati manusia kepada Sang Pencipta. Pun bait demi baitnya merupakan ekspresi dari pemeliharaan Tuhan yang dialami oleh sang pemazmur.

“Nikmati setiap kata demi katanya,” ucap Kak Fenov. Aku pun mencoba menikmati mazmur tersebut dari berbagai versi Alkitab. Hingga akhirnya, beliau mengatakan, “Tugasmu saat ini buat mazmurmu dan sharingkan sama aku malam ini.”

“Ya ampun, tugas baru di tengah pikiran yang sedang mumet ini,” aku refleks merespon.

Namun, entah mengapa aku tergerak untuk mengikuti tantangan itu di tengah banyaknya bacaan yang harus kubaca. Menit demi menit pun berlalu. Aku merenung, mengingat kembali bagaimana perjalanan yang telah kulalui bersama Tuhan selama ini. Dan, aku benar-benar tersanjung akan pemeliharaan-Nya.

Aku mencoba memosisikan diriku seperti seorang pemazmur. Aku berdoa kepada-Nya, meminta Dia memampukanku untuk dapat bermazmur sama seperti pemazmur lakukan kepada-Nya. Dan, puji Tuhan, Ia menolongku untuk perlahan keluar dari jerat kejenuhan itu sampai akhirnya aku pun dimampukan-Nya untuk bermazmur, menaikkan puji-pujian dari dalam hatiku sendiri kepada-Nya.

Dan inilah mazmur yang ingin kubagikan kepadamu:

Masa jenuh menghampiriku. Aku tiba di semester di mana tesis adalah tanggung jawab di pagi, siang, dan malamku. Mau baca yang itu tidak bisa tanpa baca yang ini terlebih dahulu. Namun ketika ingin membaca yang ini, rasanya berat sekali untuk memulai.

Aku memandang teman labku. Ia begitu keren dan beruntung. Ia bisa ikut bersama profesorku ke negara yang sangat kuimpi-impikan tanpa ada hambatan sedikit pun.

Rasa iri hati dan jenuh pun mulai berikatan dalam diriku.

Siapakah yang bisa menghilangkan rasa itu? Siapakah dia yang sanggup “menamparku” untuk tidak membandingkan diriku dengan pencapaian orang lain? Siapakah dia yang mampu memberikan hikmat di tengah hari-hariku yang terasa datar? Siapakah pribadi yang bisa memberiku ketenangan di tengah deadline tesisku yang tinggal satu minggu?

Yesus! Ya, Yesus. Dialah segalanya bagiku. Dia sempurna, sangat sempurna membimbingku. Dialah yang bisa mengubah rasa berat itu menjadi sukacita. Dialah yang sanggup “menamparku” dari rasa iriku sebelum satu hari berlalu melalui firman-Nya di saat teduhku. Dia jugalah yang mampu memberikan hikmat dan ketenangan di saat aku bangun dari tidurku.

Terima kasih Tuhan, terima kasih untuk segalanya. Satu setengah tahun Engkau menyertaiku dengan sempurna. Masakan jiwaku lunglai hanya untuk melalui satu semester yang tersisa?

Berserah, memiliki relasi intim dengan-Mu, dan setia bersama orang-orang yang kesukaannya Taurat Engkau membuatku terus beriman kepada-Mu.

Mampukan aku Tuhan, tanpa-Mu aku tidak bisa apa-apa.

Itulah isi mazmurku. Sebuah mazmur sederhana yang meluap dari hatiku, yang menjadi pujian dan ucapan syukurku kepada Tuhan atas penyertan-Nya. Saat ini, mungkin ada di antara kamu yang memiliki beban yang serupa denganku, kamu mengalami masa jenuh dan penuh tekanan. Namun, kiranya firman Tuhan terus menjadi pengingat untukmu yang sedang menuntaskan studimu, ataupun segala pergumulan lain yang kamu alami.

Pergumulan, kesulitan, bahkan bahaya memang kadang tidak dapat kita hindari. Namun yang pasti Tuhan selalu memberikan jaminan bahwa Dia selalu menjadi pembimbing kita yang sempurna.

Aku ingin menantangmu sama seperti yang pemimpin kelompok kecilku lakukan. Buatlah mazmurmu, jiwai dan hidupilah. Mazmurkanlah itu kepada Tuhan setiap waktu dan bagikanlah juga kepada orang-orang lain, agar semakin banyak orang yang bermazmur kepada Tuhan dan dikuatkan-Nya.

*Tulisan ini dibuat saat aku sedang menempuh studiku di Taiwan pada 30 Oktober 2018.

Baca Juga:

Rabu Abu, Momen untuk Kita Berbalik dari Dosa

Sahabat, hari ini kita mengawali masa prapaskah dengan Rabu Abu. Terlepas dari gerejamu merayakannya atau tidak, ada satu pesan penting yang bisa kita terima dan lakukan dalam perjalanan kita menyambut anugerah keselamatan yang Tuhan telah berikan.

Mengetahui dan Melakukan

Hari ke-8 | 30 Hari Saat Teduh bersama Kitab Yakobus
Baca Pengantar Kitab Yakobus di sini

Mengetahui dan Melakukan

Baca: Yakobus 1:22-25

1:22 Tetapi hendaklah kamu menjadi pelaku firman dan bukan hanya pendengar saja; sebab jika tidak demikian kamu menipu diri sendiri.

1:23 Sebab jika seorang hanya mendengar firman saja dan tidak melakukannya, ia adalah seumpama seorang yang sedang mengamat-amati mukanya yang sebenarnya di depan cermin.

1:24 Baru saja ia memandang dirinya, ia sudah pergi atau ia segera lupa bagaimana rupanya.

1:25 Tetapi barangsiapa meneliti hukum yang sempurna, yaitu hukum yang memerdekakan orang, dan ia bertekun di dalamnya, jadi bukan hanya mendengar untuk melupakannya, tetapi sungguh-sungguh melakukannya, ia akan berbahagia oleh perbuatannya.

Mengetahui dan Melakukan

Kita sering berkata (atau mendengar) bahwa kita ingin mengetahui kehendak Tuhan untuk hidup kita. Namun, seberapa sering kita berpikir tentang melakukan kehendak Tuhan? Apakah mengetahui itu sama dengan melakukan? Kita menipu diri sendiri jika kita berpikir keduanya sama. Ada sebuah jembatan yang harus diseberangi di antara dua poin ini, yaitu yang kita sebut sebagai: ketaatan.

Tuhan tidak menyembunyikan kehendak-Nya dari kita. Hukum-Nya yang sempurna telah dinyatakan di dalam Alkitab yang hari ini dimiliki jutaan orang dan bisa diakses dari seluruh belahan dunia. Tuhan berbicara kepada kita dan mendesak kita untuk memperhatikan hukum tersebut. Namun, seberapa sering kita pergi menjauh dari firman Tuhan? Seberapa sering kita merasa puas diri dengan wawasan baru yang kita dapatkan dari pendalaman Alkitab kita, tetapi gagal membuat perubahan yang nyata dalam hidup kita?

Aku pernah sekali menjalin hubungan dengan seorang pemuda yang berbeda keyakinan. Ada jurang yang dalam di antara pandangan kami berdua, yang awalnya tidak kuanggap sebagai masalah serius. Seiring berjalannya waktu, Tuhan mengirimkan sejumlah orang untuk memberiku teguran. Tuhan juga berbicara kepadaku secara pribadi dari 2 Korintus 6:14 dalam beberapa peristiwa: “Janganlah kamu merupakan pasangan yang tidak seimbang dengan orang-orang yang tak percaya. Sebab persamaan apakah terdapat antara kebenaran dan kedurhakaan? Atau bagaimanakah terang dapat bersatu dengan gelap?”

Sekalipun firman Tuhan jelas mengatakan bahwa hubunganku itu dapat membahayakan hubungaku dengan Yesus, aku tidak mau mendengarkannya. Aku mempertanyakan kebijaksanaan Tuhan dan menolak untuk taat.

Responsku sama seperti orang yang digambarkan Yakobus dalam ayat 23: ia mengamat-amati dirinya di depan cermin dan melihat segala ketidaksempurnaannya, tetapi kemudian pergi tanpa melakukan upaya perubahan sedikitpun.

Pada akhirnya, aku harus menanggung konsekuensi karena memaksakan diri melakukan apa yang aku mau. Aku jadi tidak bisa berdoa, membaca Alkitab, pergi ke gereja, atau berbicara tentang Tuhan kepada pacarku itu. Selalu ada tarik-menarik setiap kali kami harus memutuskan ke mana kami akan mengisi kebutuhan rohani kami. Pada akhirnya kami bertengkar tentang Tuhan dan juga tentang panggilanku ke ladang misi. Sekalipun akhirnya aku mengakhiri hubungan tersebut, aku masih menyimpan luka akibat hubungan itu.

Firman Tuhan menjadi seperti sebuah cermin bagi diri kita yang sesungguhnya. Firman Tuhan memantulkan rupa kita dari dalam batin kita. Firman Tuhan menyingkapkan kondisi hati kita yang sebenarnya, dan memberitahu kita apa yang perlu kita lakukan untuk menyelaraskan hati kita dengan hati Tuhan. Yang penting bukanlah seberapa banyak yang sudah kita dengar atau pahami, melainkan apakah kita menaati yang sudah kita dengar itu.

Orang kedua yang digambarkan Yakobus dalam ayat ke-25 tidak hanya mendengar dan memahami firman Tuhan, tetapi juga melakukannya. Orang ini melihat ketidaksempurnaannya dalam terang firman Tuhan, dan ia pun mengambil langkah-langkah nyata untuk menaati firman Tuhan. Orang ini mendengar dan melakukan firman Tuhan secara terus-menerus. Perbuatannya itu membuat ia berbahagia.

Yakobus berkata bahwa kita harus menjadi para pelaku firman dan bukan hanya pendengar. Mari kita memeriksa diri kita masing-masing dan mempraktikkan kebenaran yang kita dengar (ay.22-25). —Kezia Lewis, Filipina

Handlettering oleh Agnes Paulina

Pertanyaan untuk direnungkan

1. Apa yang firman Tuhan minta untuk kamu lakukan? Apakah kamu melakukannya?

2. Apa yang menghalangimu untuk melakukan firman Tuhan?

Bagikan jawaban atas perenunganmu ini di kolom komentar. Kiranya jawaban sobat muda dapat menjadi inspirasi dan berkat bagi orang lain.

Tentang Penulis:

Kezia Lewis, Filipina | Kezia tinggal bersama suaminya, Jason, di Krabi, Thailand. Mereka berdua melayani bersama di yayasan Sowers International. Mereka mengajar bahasa Inggris di sekolah lokal. Kezia dan saudarinya diberi nama oleh ibunya (yang kala itu belum membaca Alkitab) sebuah nama yang berasal dari Alkitab, yaitu nama anak-anak Ayub (Ayub 42:14). Kezia suka memanggil Tuhan sebagai “Bapa” dan dia merasa tenang saat cuaca hujan.

Baca 30 Hari Saat Teduh bersama Kitab Yakobus

Lemah Lembut Sekaligus Perkasa

Jumat, 8 Maret 2019

Lemah Lembut Sekaligus Perkasa

Baca: Yesaya 40:10-11

40:10 Lihat, itu Tuhan ALLAH, Ia datang dengan kekuatan dan dengan tangan-Nya Ia berkuasa. Lihat, mereka yang menjadi upah jerih payah-Nya ada bersama-sama Dia, dan mereka yang diperoleh-Nya berjalan di hadapan-Nya.

40:11 Seperti seorang gembala Ia menggembalakan kawanan ternak-Nya dan menghimpunkannya dengan tangan-Nya; anak-anak domba dipangku-Nya, induk-induk domba dituntun-Nya dengan hati-hati.

Hendaklah kebaikan hatimu diketahui semua orang. —Filipi 4:5

Daily Quotes ODB

Ketika wilayah pendudukan musuh di Belanda makin meluas, Anne Frank dan keluarganya menyiapkan diri lalu pindah ke tempat persembunyian untuk menghindari bahaya. Mereka bersembunyi selama dua tahun di masa Perang Dunia ke-2, sebelum akhirnya ditemukan dan dikirim ke kamp konsentrasi. Walaupun demikian, dalam catatannya yang kemudian diterbitkan sebagai buku terkenal berjudul Diary of a Young Girl, Anne menulis, “Untuk jangka panjang, senjata yang paling ampuh adalah kebaikan hati dan kelemahlembutan.”

Namun, kelemahlembutan bukan hal yang mudah saat kita berhadapan dengan dunia nyata.

Dalam Yesaya 40 kita melihat gambaran Allah yang lemah lembut sekaligus perkasa. Di ayat 11 kita membaca, “Seperti seorang gembala Ia menggembalakan kawanan ternak-Nya dan menghimpunkannya dengan tangan-Nya.” Namun, ayat itu muncul setelah yang ini, ”Lihat, itu Tuhan Allah, Ia datang dengan kekuatan dan dengan tangan-Nya Ia berkuasa” (ay.10). Berkuasa penuh, tetapi lemah lembut saat melindungi yang lemah.

Ingatlah juga pada Yesus, yang meraih cambuk dan mengayunkannya untuk membalikkan meja para penukar uang di Bait Allah, tetapi bersikap lemah lembut kepada anak-anak. Dia berkata-kata dengan keras untuk mengecam orang Farisi (Mat. 23) tetapi mengampuni seorang wanita yang membutuhkan belas kasihan-Nya yang lembut (Yoh. 8:1-11).

Memang ada saatnya kita harus bersikap tegas membela yang lemah dan menantang yang lain untuk memperjuangkan keadilan, tetapi kita juga perlu membiarkan “kebaikan hati [kita] diketahui semua orang” (Flp. 4:5). Dalam melayani Allah, terkadang menunjukkan hati yang lemah lembut kepada siapa saja yang membutuhkan pertolongan justru menjadi kekuatan kita yang terbesar. —Dave Branon

Bagaimana kamu mengupayakan keadilan dan belas kasihan dengan lembut tetapi tegas hari ini? Bagaimana Roh Kudus menolong kita agar lemah lembut dan perkasa?

Kelemahlembutan menolong kita menyatakan sikap tanpa menciptakan musuh.

Bacaan Alkitab Setahun: Ulangan 5-7; Markus 11:1-18