Melihat Dengan Jelas

Sabtu, 12 Maret 2011

Baca: Matius 5:1-12

Berbahagialah orang yang suci hatinya, karena mereka akan melihat Allah. —Matius 5:8

The Gran Telescopio Canarias, salah satu teleskop tercanggih di dunia, terletak di puncak gunung berapi yang sudah tidak aktif di La Palma, Kepulauan Canary. Diresmikan pada bulan Juli 2009 oleh Raja Carlos dari Spanyol, teleskop ini menyuguhkan kepada para astronom suatu pemandangan langit yang luar biasa jelas. Terletak pada ketinggian 2400 m, teleskop ini berada di atas selimut awan, di mana angin yang berhembus adalah angin yang kering dan bebas dari turbulensi. Dari tempat di dekat khatulistiwa ini, para ilmuwan dapat mempelajari seluruh bintang di belahan Langit Utara dan sebagian dari belahan Langit Selatan.

Yesus memilih tempat di lereng gunung untuk mengajar para pengikut-Nya tentang ciri-ciri suatu kehidupan yang berserah kepada Allah. Di tempat ini, Dia mengajar mereka bahwa sikap, dan bukan ketinggian, adalah kunci untuk melihat Bapa dengan jelas.

Di dalam bagian yang dikenal sebagai Ucapan Bahagia, Yesus berkata: “Berbahagialah orang yang suci hatinya, karena mereka akan melihat Allah” (Mat. 5:8). Ucapan ini tidak hanya ditujukan bagi segelintir orang yang berusaha mencapai hal itu, tetapi bagi semua orang yang menerimanya dengan rendah hati. Untuk memiliki hati yang suci di mata Allah, kita perlu menerima pengampunan dari Bapa melalui Kristus, Anak-Nya. “ Jika kita mengaku dosa kita, maka Ia adalah setia dan adil, sehingga Ia akan mengampuni segala dosa kita dan menyucikan kita dari segala kejahatan” (1 Yoh. 1:9).

Puncak gunung adalah tempat terbaik untuk melihat bintang, tetapi untuk melihat Allah dengan jelas diperlukan pertobatan hati. —DCM

Karena dengan iman kupunya penglihatan yang jelas,
Firman-Mu yang penuh berkat begitu kaya dan segar;
Orang yang matanya dibiaskan oleh dosa
Tak bisa memandang segala kekayaannya. Bosch

Untuk melihat Allah dengan jelas, berfokuslah pada Yesus Kristus.

Bagikan Konten Ini
1 reply

Bagikan Komentar Kamu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *