Pertanyaan Penting

Sabtu, 14 Juni 2014

Header-TaktikJitu

Day 2
Lihat Sumber Foto

Baca: Matius 16:13-17

16:13 Setelah Yesus tiba di daerah Kaisarea Filipi, Ia bertanya kepada murid-murid-Nya: “Kata orang, siapakah Anak Manusia itu?”

16:14 Jawab mereka: “Ada yang mengatakan: Yohanes Pembaptis, ada juga yang mengatakan: Elia dan ada pula yang mengatakan: Yeremia atau salah seorang dari para nabi.”

16:15 Lalu Yesus bertanya kepada mereka: “Tetapi apa katamu, siapakah Aku ini?”

16:16 Maka jawab Simon Petrus: “Engkau adalah Mesias, Anak Allah yang hidup!”

16:17 Kata Yesus kepadanya: “Berbahagialah engkau Simon bin Yunus sebab bukan manusia yang menyatakan itu kepadamu, melainkan Bapa-Ku yang di sorga.

 

Claude Makélelé, salah satu gelandang bertahan terbaik dunia, pernah hampir tidak dikenal sama sekali. Dengan tinggi 170 cm dan berat 70 kg, ia bukanlah pemain yang paling tinggi atau paling besar di atas lapangan. Namun ia bagaikan mesin yang menggerakkan laju timnya. Perannya adalah mematahkan serangan lawan, memberikan operan bola ke depan dengan cepat, dan menahan lawan di belakang. Ia sangat berhasil dalam kapasitasnya ini sehingga orang mulai bertanya-tanya: “Siapakah pemain itu?”

Ada beragam pendapat yang diberikan orang tentang Yesus. Banyak yang merasa tidak senang terhadap Yesus telah menganggap-Nya sesat. Karena Yesus menganggap diri-Nya Anak Allah, mereka pun mencemooh-Nya dengan sebutan, “Orang yang berjalan di atas air.” Ada sebagian orang yang menganggap ajaran-Nya menarik, tetapi mereka menolak penegasan-Nya bahwa Dialah Juruselamat dunia. Dan sebagian besar orang merasa bahwa pesan Yesus tidak relevan dengan hidup sehingga mereka mengabaikan-Nya. Namun demikian, ada orang-orang yang tidak sependapat dan mereka menunjukkan bukti dari hidup mereka yang telah diubahkan oleh Yesus. Ada di antara mereka yang telah kehilangan segalanya dan kini bersyukur karena mereka telah diselamatkan dari keterpurukan. Mereka semua menyaksikan begitu nyata dan pentingnya Yesus dalam hidup mereka. Akan tetapi, pada akhirnya, yang penting bukanlah soal orang lain menerima atau menolak Yesus. Bagi Anda sendiri, siapakah Yesus itu?

Kebenaran akan terungkap lewat pertanyaan yang tepat.

 

🙂 Trivia Piala Dunia

2. Siapakah pemain yang paling sering tampil dalam kejuaraan Piala Dunia?

3. Siapakah pemain termuda yang pernah bermain dalam babak kualifikasi Piala Dunia?

 

🙂 Tahukah Anda?

Piala Dunia FIFA pernah ditiadakan antara tahun 1942-1946 karena Perang Dunia II.

Bagikan Konten Ini
1 reply
  1. galih
    galih says:

    jawaban yang penting itu adalah Tuhan Yesus Kristus adalah Sang Juruselamat yang akan segera menyelamatkan kita dari dosa sekaligus maut yang mengancam kita semua bagi kita yang benar – benar percaya kepada-Nya, Dia merupakan segala – galanya bagi kita semua dan sukacita Sorgawi ada di dalam-Nya sampai selama – lamanya. Gbu us all. Amen

Bagikan Komentar Kamu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *