Sharing: Bagaimana Kamu Melihat Allah Bekerja Di Balik Kesulitanmu?

Allah itu bagi kita tempat perlindungan dan kekuatan, sebagai penolong dalam kesesakan sangat terbukti. (Mazmur 46:2)

Mari bagikan jawabanmu dan kuatkan sobat muda lain melalui kolom komentar di bawah.

Bagikan Konten Ini
37 replies
  1. Abelino Hans
    Abelino Hans says:

    pas saya lagi menghadapi kesulitan hidup saya, Tuhan itu pasti selalu bekerja di dalam kehidupan saya. Saya tidak dapat melihat pertolongan tetapi saya sangat merasakan pertolongan Tuhan di dalam diri saya. contohnya saya sedang menadapat tugas sekolah yang banyak. Saya bingung bagaimana menyelesaikannya, ternyata saya harus berdoa kepada Tuhan untuk menyelesaikannya, bukan cuma berdoa sih, saya juga harus berusaha. Sebab ada tertulis di dalam 1 petrus 5:7 Serahkanlah segala kekuatiranmu kepada-Nya, sebab Ia yang memelihara kamu.

  2. selvia
    selvia says:

    ketika saya mengalami masalah dan kesulitan, terkadang saya lebih memilih diam, bahkan diam pada Tuhan. atas pilihan saya yang diam itu malah membuat saya makin jauh. karena itu, saya merasa makin flat dalam hidup saya, bahkan tidak jarang saya mengambil kesimpulan kalau Tuhan tidak bekerja dalam kehidupan saya. namun melalui orang-orang disekitar saya, yang juga ada di dalam Tuhan, saya mulaibangkit. mereka tidak pernah bosan untuk memberi semangat pada saya untuk datang pada Tuhan. memang Tuhan tidak langsung membereskan masalah saya, namun setelah itu saya malah lebih dari sekedar lega dari masalah, namun saya mendapatkan sukacita yang besar. maka memang benar, jika bergaul dlm “keluarga di dalam Kristus” dapat membuat kita lebih mendapatkan semangat yang tdk diberikan oleh “keluarga” lainnya. Tuhan juga yang memberikan “keluarga” itu dalam hidup saya. jadi menurut saya, cara melihat Allah bekerja, yaa datang kepadanya, gak peduli seberapa besar masalahmu, seberapa besar dosamu, datang aja sama Tuhan. 🙂 semangaaat:)

  3. abigael
    abigael says:

    pertolongan TUHAN itu sungguh luar biasa. kuncinya hanya 1 yaitu tetap percaya kapada-Nya. pemeliharaanNya sangat nyata ditengah kesulitan menurut pandangan manusia yang paling sulit sekalipun. Tetap semangat karna TUHAN tahu apa yang terbaik bagi kita, seperti pujian “ada berkat dibalik persoalan” ^^ praise God

  4. Priskila Dewi S.
    Priskila Dewi S. says:

    ketika ada masalah2 dlm hdp,smua itu menyadarkan kalo manusia adl debu lemah tanpa Sang Pencipta.
    arti kehadiran,kuasa&kebaikan Tuhan nyata&bs dialami scr langsung,bukan cm dengar kt org aja.bs lebih mngenal Allah lbih dekat dlm doa dan firman Nya…
    lbh menyadari kbutuhan akan Tuhan Yang Hidup&sesama yg saling menguatkan dlm Tuhan.
    bs merasakan kasih&pertolongan Tuhan itu mlalui kdamaian,kekuatan&iman yg diberikan Tuhan padaku,
    jg sahabat2+tmn2 yg saling mendoakan&berbagi crita.jd walau ada mslah,tetep bs sukacita&menyemangati org lain yg lg putus asa.
    ^_^. GB Us
    *inspired from amazing God’s words in 2 Korintus 1:3-4 & Ayub 42:1-5

  5. Mutiara
    Mutiara says:

    saya mengalami sebuah kejadian dalam proses saya mengenyam pendidikan di S1.
    saat itu sedang ujian akhir semester pendek. Seperti yang teman-teman ketahui, biaya di semester pendek itu tidak murah, bahkan jauh lebih mahal. Saat itu, saya melakukan kebodohan. kartu ujian saya tertinggal di rumah. dan saya butuh mengurus administrasi untuk penggantiannya. dan saya tau, waktu yang dibutuhkan, jauh melampaui limit waktu yang ditentukan untuk hadir di ruang ujian.
    Dengan semangat yang tinggal 10%, setelah saya selesai dan mendapatkan penggantian kartu ujian, saya melangkah ke ruang ujian. dan yang saya lihat adalah teman-teman saya banyak yang berada di luar. kaki saya langsung lemas. tidak tahu apa yang harus saya katakan ke ortu saya.
    begitu saya masuk ke rg ujian, teman saya berkata “gila Ti. hoki lu nih! tau ga sih, kertas soal ujiannya ketuker sama yang punya UTS!!!” hanya satu kalimat yang keluar dari mulut saya “ini bukan hoki, ini pekerjaan Tuhan”.. akhirnya saya lulus dari matakuliah itu, dengan nilai yang memuaskan. o my GOD..
    sejak saat itu, saya banyak mengintrospeksi diri saya,setiap detik kehidupan saya, setiap helaan napas saya, dan apapun yang saya alami dalam kehidupan saya, itu adalah mujizat..
    mungkin ada yang bilang, waah, itu kan kamu, mengalami sendiri pertolongan tangan TUHAN, kalo saya, apa nih, hidup gini-gini aja… come on guys and gurls your breath now, your environment, your now and here itu anugrah TUHAN. otu pertolongan nyata Tuhan dalam hidupmu!!
    dont forget to thanks to GOD day by day in ur life

  6. sudianto
    sudianto says:

    Saat saya mengalami kesulitan, apapun itu bentuknya saya selalu membawa itu semua dalam doa dan berserah kepada-Nya walaupun diawal-awal terasa khawatir namun saya selalu merasakan pertolongan Allah yang sungguh dasyat, hingga kini saya tidak pernah merasakan pertolongan lain yang lebih dasyat selain dari pada Allah kita.
    GBU..

  7. WINDA
    WINDA says:

    Pertolongan TUHAN itu tidak terlambat!
    Saya cuma mau berbagi…
    2 minggu menjelang Paksha di kampus saya,dana kami masih jauh dr harapan…jauh dari setengah malah…
    Saya benar2 stress.tidak tahu mau buat apa…
    Setelah saya melihat renungan tentang “keberanian” dan didukung senior untuk berani,akhirnya Mukjizat itu pun datang…Dana/sumbangan pun mengalir datang,tak tanggung2 malahan..saya dapat kabar bahagia bahwa Dana yg kami butuhkan tinggal 1/3 lagi.Puji Tuhan…

    1 peljaran yg saya dapat:IMAN bisa mengubah keadaanmu..
    dari awal saya percaya Yesus tidak akan biarkan kami kekurangan,usaha kami tidak akan sia2,
    DIA pun menggenapi dan merespon iman saya lewat MUJIZAT1 tersebut…

    Kiranya dalam pergumulan kita,kita tetap percaya,berdoa,berusaha kalo TUHAN akan menolong dan tidak akan terlambat…
    PRAISE THE LORD!

  8. nomensen ginting
    nomensen ginting says:

    syalooom saudara/i.. disini saya berkata bahwa Pertolongan Tuhan tidakkan pernah terlambat, dimana KUASA TUHAN YESUS selalu nyaata saya rasakan didalam kehidupan saya. KuasaNya sangat terbukti dalam kehidupan saya. haya saja berjalanlah menurut kehendaNya. djangan berbuat dosa itu saja>! amen Tuhan Yesus Memberkati kita semua 🙂

  9. stefanus jiman
    stefanus jiman says:

    Tuhan itu baik dalam segala perkara. Ketika aku jatuh diangkat-Nya, Ketika aku kekurangan dicukupkan-Nya, Ketika aku sakit dijamah-Nya, Ketika aku lemah di kuatkan-Nya, Ketika aku Takut disertai-Nya, dan Ketika ku susah dihibur-Nya. Pokoknya Tuhan Yesus amazing banget dalam hidupku. Dia segalanya bagiku.can bear all things in him who gives me strength.
    Faith, hope and love I got from him only ………………..
    I’m thankful for that. This would also apply to all my friends. God bless ………………………

  10. daud yuliawan
    daud yuliawan says:

    Allah kita sangat dahsyaat…
    Saya merasakan Allah bekerja dibalik semua yang terjadi dalam hidup kita baik itu sukacita mupun kesulitan kita.
    Saya pribadi merasakan setiap campur tangan Allah dalam setiap persoalan yg saya hadapi, terkadang saya merasa saya tidak tahu harus kemana dan tidak tahu harus berbuat apa.
    saya mengkomunikasikan semuanya kepada Tuhan dalam doa, pasti kita semua masih ingat ketika kita masih kecil, kita mengalami hal yang menakutkan dan kita berlari menghapiri ayah kita.. ketika berada dalam dekapan ayah kita kita merasa aman bahkan berani menghadapi hal yg menakutkan itu bersama ayah.
    demikian juga yang saya alami, saya menyerahkan semua kepada Tuhan secara total dan saya mengakui kekuasaan dan kehebatan Bapa kita. dan ketika itu juga saya merasakan bahwa saya tidak sendirian, dan saya lebih percaya diri menghadapi setiap hal bersama Tuhan.

    Dari sini saya belajar banyak hal, bahwa ketika kita menyerahkan secara total apa yang terjadi dalam hidup kita:
    1. kita merendahkan diri kita dihadapan Allah dan mengakui kekuasaanNYA yang luar biasa ( Tuhan kita bukan Tuhan yang mati kawan, apa yang tidak mungkin bagi kita sangat mungkin bagi Dia )
    2. Campur tangan Allah itu justru membuat masalah kita selesai. Sbab Dia akan membuka jalan, melakukan hal yang bagi kita tidak mungkin.
    3. Kita semakin dekat dengan Allah
    4. Masalah kita semakin kecil dan akan selesai dengan indah.
    5. Kita akan mendapat pelajaran yang sangat berharga dari masalah kita.

    dan akhirnya kita bisa berkata ” Sungguh Dahsyat Kau Tuhan “

  11. handik
    handik says:

    kadang aku pernah merasa sesak, jatuh dan tertindas.. dan aku mulai tak kuat menghadapi hidup ini.tapi di saat dalam kesesakan tersebut aku belajar berdoa.kalo hidup ku adalah milik Allah dan semua pergumulanku itu juga milik Allah.Dan aku bersyukur punya Bapa yang baik….
    I Love Jesus Forever

  12. Michel Jayadi
    Michel Jayadi says:

    Tuhan itu segalaNya, Dia itu tau segalaNya. Dia tidak akan pernah meninggalkan umatnya dalam kesusahan yang berkepanjangan, walaupun Tuhan memberikan cobaan kepada kita adalah untuk kita bisa bagaimana untuk dapat menyelesaikan suatu masalah yang kita hadapai. Bahkan Tuhan selalu menuntun di depan kita untuk memberikan jalan yang terbaik buat hidup kita yang akan membuat segala sesuatu rencana Kita itu Indah Pada Waktunya. Tuhan juga selalu bekerja atas diri kita baik dalam diri kita sedang keadaan duka maupun suka. Sebab Tuhan tidak ingin hambaNya selalu berada di dalam kesusahan. Contohnya saja di dalam diriku Tuhan selalu bekerja di dalam diriku Dia selalu menolong diriku pada saat ku di dalam kesusahan yang sangat mendalam. Bahkan di dalam persahabatan ku yang sekarang ini yang mulai renggang karena kesalah pahaman tapi Tuhan bekerja di dalam diriku untuk bisa mengurangi sikap egois yang ada di dalam diriku sekarang ini. Yang dimana diriku tau merubah segala sesuatu itu tidak segampang membalik telapak tangan. Tapi aku tetap percaya Tuhan akan selalu bekerja di dalam diriku sampai akhir hayatku bahkan sampai nanti aku mati aku yakin Tuhan selalu bekerja di dalam diriku dan rancanganNya Indah Pada Waktunya.

    I LOVE YESUS, I BELIEVE FOR YESUS, HIM HELP ME

  13. amelia
    amelia says:

    em,.
    bagi ku,.
    TUHAN selalu punya 1000 cara lebih untuk menolongku,.
    karan ku brpegang pada injilnya,.
    yaitu Yesaya 41:10
    DIA slalu mnopang dan DIA adalah ALLAH yg setia,.
    🙂
    sesulit appun msalahku,,.
    DIA bsrtaku,.dan tk prnah sdtikpun ku dtnggalkanNYA,.

  14. Dina Esterina
    Dina Esterina says:

    Aku melihat Tuhan bekerja secara perlahan. Seringkali luput dari perasaan dan penglihatan karena ada banyak kekuatiran, kecemasan, ketidakmampuan bersyukur dalam sisi-sisi lemah sebagai manusia. Ya iyalah, lha wong Dia Tuhan dan saya hanya manusia biasa saja toh..merasakan pekerjaan Tuhan perlu kedekatan secara intens dengan Dia. Perlu konsistensi dan komitmen untuk menerima segala didikan dan kehendakNya yang seringkali melampaui pemikiran kita.
    Tuhan itu baik, DIa tidak akan pernah bisa mengabaikan kita. Tidak akan pernah bisa mengacuhkan kita. Tidak akan pernah membuat kita hancur. Rasa luka dalam kesulitan adalah reaksi pembentukkan karakter yang dilakukan Tuhan dalam kita. Dosa membuat kita sulit untuk menerima kehendak Tuhan dalam hidup kita. Tapi percaya atau tidak, kita bisa percaya bahwa kesulitan ada pertama; karena kita sendiri. 🙂 atau karena kita memilih cara yang benar yang Tuhan kehendaki dan sedang berproses di dalamnya. Di dalam itu semua, TanganNya terus merangkai kehidupan kita. Dia sudah, sedang dan akan selalu mengerjakan hidup kita. Meski pilihan kita atas hidup tidak selalu bijak, Dia tetap akan menjauhkan kita dari yang jahat.

  15. Ervin
    Ervin says:

    Ku yakin saat Kau berfirman,
    Kau yg menggenapi janjiNya..
    Ku kuat saat Kau menopang,
    Kau yg menopang dengan firmanNya..
    Ku berharap dan percaya,
    bahwa tiap kesulitan dan tantangan dlm hidupku mendatangkan kebaikan bagi anakNya yg mengasihiNya..

  16. abednego
    abednego says:

    selama ini merasakan pertolongan Tuhan saya sering mengartikannya sama halnya jawaban,solusi,berkat,damai sejahtera, dan lainnya, tetapi sesaat saya merasakan pertolongan Tuhan itu datang saat aku ada penyerahan dalam diri saya, jujur saya orang yang tidak bisa diam secara berfikir, namun ketika penyerahanku kedalam Tuhan yang tidak bisa saya ungkapkan dengan ucapan dan tulisan ini, dengan rasa percaya Tuhan sudah menolong saya dalam hal ini, walaupun masalah itu masih ada. GBU

  17. suhartowo
    suhartowo says:

    Tidak selalu Allah harus berkarya di dalam kesusahan dan kesulitan yang sedang kita hadapi, sebab kalau selalu dibantu seperti itu kapankah kita bisa mempunyai suatu kehidupan rohani yang baik bersama Tuhannya..!dan bisa jadi orang kristen yang tidak bisa mandiri justru dengan masalah yang kita hadapi itu Tuhan melatih kita untuk semakin mandiri dan mempunyai kehidupan yang lebih kuat didalamNya.Sebagaimana Ayub,yusuf dan Daud menjalani hidup ini seperti itulah hidup ini harus dijalani dan dihadapi didalam Tuhannya.

  18. Ditha Christina
    Ditha Christina says:

    Tuhan itu tidak pernah dan tak akan pernah meninggalkan orang yang mau mencari-Nya. Dia selalu dan akan tetap disamping kita. baca firman-Nya maka ketenangan akan didapat.
    Tuhan bekerja dengan sangat dahsyat, jika kita percaya. oleh karena itu, serahkan setiap masalah kepada Tuhan dan Ia akan bertindak

  19. angkyglori
    angkyglori says:

    kesulitan diijinkan Tuhan dengan tujuan :
    1. Nyata kasih-Nya bagi kita, dengan kita mengalami kesulitan, kita akan tahu bagaimana pimpinan Tuhan yang menopang kita
    2. Kesulitan menandakan kita anak-anak Allah, bagaimana seorang bapa mengasihi anaknya, tentu Dia ingin kita dibentuk serupa dengan Bapa.
    3. Kesulitan menandakan bahwa hidup orang kristen tidak beda dengan orang non kristen, tetapi berbedanya adalah kesulitan kita dengan tujuan mendidik dan semakin serupa dengan Allah

    tentu Allah bekerja didalam hidupku supaya kita tahu, Allah memelihara anak-anak-Nya…

  20. Rii Zhary
    Rii Zhary says:

    disaat diriku dalam keadaan teraniaya bahkan dunia tak sanggup tersenyum dan aku harus menghadapi semua dengan sendiri tak ada pilihan lain selain berusaha TEGAR. terkadang rasa putus asa menghampiriku, tapi keadaan memaksaku untuk KUAT meski aku tak mampu.. Tapi aku yakin meski disaat aku harus menghadapi dengan sendiri, Tuhan tahu dan melihat apa yang terjadi pada diriku.. disaat aku jatuh, aku kuat berdiri karena Tuhan menyertaiku dan aku sadar bahwa masih ada hal di dunia ini yang harus diperjuangkan…

  21. Indra Wijaya
    Indra Wijaya says:

    Di dalam setiap permasalahan dan kesulitan kita wajib berdoa memohon kekuatan kepada Tuhan, karna hidup ini adalah pencapaian terakhir..”kekuatan” lebih berharga dari pada “kemenangan duniawi” semua yg kita hadapi di dunia ini akan berakhir,, namun ketika kita menyadari bahwa kita akan bersama Tuhan pada Maranatha nanti…

    aku yakin dalam setiap masalah..
    Kita akan senantiasa terpesona dan berkata “Anugrah-Mu Cukup Bagiku Tuhan”..

  22. Galih
    Galih says:

    Di saat hidup ini mengalami kesulitan,kegagalan,kesepian,kelesuan,dan terasa ingin menyerah,namun semua itu dapat hilang secara tiba-tiba menjadi kemudahan,kemenangan,sukacita bersama,semangat dan hal-hal positif lainnya dengan berserah hidup kepada-Nya,berdoa,berusaha semampu kita,dan mengucap syukur akan mnjadi anugerah dan kekuatan dari-Nya dalam mengalahkan dunia yg dipenuhi roh kegelapan ini.

  23. Galih
    Galih says:

    Allah akan selalu menolong kita pada saat kita kesulitan dengan menggunakan cara-cara-Nya dan mujizat-mujizat-Nya yang tidak terpikirkan oleh kita dan pada saat kita sudah merasakan pertolongan-Nya yang nyata,hati kita akan merasakan keindahan damai sejahtera-Nya yang begitu luar biasa yang tidak ada bandingannya dengan keindahan di dunia ini.

  24. linda.morin
    linda.morin says:

    SAAT itu aq sdg mendapt masalah,,,itu antara aq dan teman dekat.
    dia telah memfitnah aq di hadapan atasan aq.jujur saat itu aq hilang kendali.
    tpi tiba2 dalam hati kecil qu,aq di suruh menyanyikan sebuah lagu yang berkata “walau sepuluh ribu rebah di kanan qu tak kan qu goyang sbab yesus serta qu”
    dari situ lah aq sadar sesulit apapun,sebanyak masalah dan tantangan yg aq hadapi Allah tak kan pernah diam ,sebab MEMBIARKAN AQ TERGELETAK,,,,

    YESUS AJAIIIIIIB,,,,AMIN

  25. Vallen
    Vallen says:

    Pergumulan terus di hadapi , tapi tuhan selalu bekerja di balik semuanya melalui kuasa dan kemurahannya. sehingga tidak pernah terpikirkan oleh kita bahwa kita boleh melewati masalah yang kita hadapi. To God be The Glory

  26. Andrianus dani
    Andrianus dani says:

    masalah itu hanya proses untuk mendewasakan kehidupan kita, apa yang menjadi fokus itu yang lebih penting bukan masalahnya, kalau fokusnya kita ingin Melihat Yesus, so tidak perlu kuatir dengan apa yang akan terjadi dalam hidup kita karna apa yang ada pada Yesus akan berpindah kedalam hidup kita. God bless

  27. welmalia
    welmalia says:

    sebab semua yg lahir dari ALLAH mengalahkan dunia,dan kemenagan yang mengalahkan dunia itu adalah iman kita……amin,,setiap orang pasti memiliki masalah dalam kehidupannya ,lewat masalah dan kesulitan yg ialaminya itu membuat dia bertumbuh dalam iman,dan tiaap2 hari selalu berpengalaman dengan Tuhan…janji TUHAN aku sekali-kali tidak akan meningalkanmu…jadi jgn kwatir jika kita diperhadapkan dengan kesulitan…^_^ TYM semua orang.

  28. yolanda
    yolanda says:

    Saat ini saya dan suami sedang menempuh kuliah pasca sarjana S3, banyak bahkan bermilyar-milyar hambatan, tantangan, kegagalan, kejenuhan, kebosanan dan keputusasaan…..seakan-akan mau menyatakan bahwa cukup sudah kesabaran kamu !!! …berhenti !!!….Namun kami mendapatkan suatu pelajaran berharga dibalik sagala kesulitan yang kami dapatkan….”Allah memakai kami sebagai saksi yang menyatakan karya Allah dalam kehidupan kami” Hal ini kami sadari, karena kami berdua saling menguatkan dan menopang satu sama lain dalam iman untuk tidak jatuh dalam perbuatan dosa sekecil apapun seperti putus asa, jenuh dan khawatir. Tetapi yakin Tuhan turut bekerja bersama-sama kami menyelesaikan studi kami.
    Hal lain yang juga kami dapatkan adalah “kami mengenal siapa ALLAH melalui penyembahan kami dalam roh” hal ini yang luar biasa, karena kami benar-benar merasakan sentuhan roh Allah yang ajaib dan luar biasa yang membuat kami merasakan damai sejahtera, ketenangan, dan sukacita yang tidak kami dapatkan dari manusia siapapun di muka bumi ini, walaupun secara kasat mata dan realitasnya kami dalam kondisi mendapatkan tantangan dalam studi. Namun, kami tetap kuat menjalaninya. Tetaplah berpegang pada Tuhan karena Dialah pemberi kekuatan dalam kesulitan anda. Amin.

  29. Ardi Bernandus Purwanto
    Ardi Bernandus Purwanto says:

    Shalom…saya tidak tahu mulai drmn menulis disini,tp saya tahu saya bisa menulis disini bkn sekedar dr jari saya sendiri krn saya sblmnya blm pernah sharing via tulisan di sebuat blog atau website, Tuhan selalu ada buat kita disaat kita sukses, berkelimpahan yang seblmnya kita terpuruk atau baru memulai sesuatu usaha atau pekerjaan kemudian setelah sukses berkelimpahan saya menjadi lupa akan Tuhan,kemudian Tuhan panggil dan ingatkan kembali bahwa saya sdh melewati Batas dgn mendapat pergumulan masalah dr hilangnya kesuksesan saya serta berkelimpahan sblmnya smp mempunyai mslh keuangan yg sangat serius sekali hutang dlm jumlah besar yg hrs dilunasi.namun diblk semua terjatuh bgn sukses kembali terjatuh lagi ada rencana Tuhan buat keluarga kecilku, selama pacaran hingga menikah blm pernah diberkati di gereja dan hadapan Tuhan, puji Tuhan anak ku skrg sdh umur 5 thn an pertama kali tgl 15 Feb 2015 saya bisa membawa anak istriku dgn tangan Tuhan kebaktian bersama setelah sekian lama saya tidak bisa lakukan krn saya sibuk sm kerjaan yg diluar negeri.jadi disini saya mau berbagi bahwa Tuhan selalu ada buat kita saat sukses berkelimpahan, saat pergumulan datang Tuhan memanggil kita kembali lebih Percaya Kepada-Nya…Terima Kasih Tuhan , ,halleluya,Amin.

  30. sri M
    sri M says:

    Syalom
    Menurut saya Tuhan ada bersama kita saat kapanpun. Baik itu saat kita Bersuka maupun Berduka. Dan Tuhan sangat dekat sama orang2 yang sedang Berduka. Sperti yang saya alami saat ini. Dari semalam saya menangis, krena kuliah saya akan di berhentikan tante saya, ini sangat membuat saya tertekan (karena 2 semester ini ip ku 2,..an) namun saya tidak mau menyalahkan orang lain di ke gagalan saya ini. Waktu SMA saya jurusan ips, setelah kuliah saya ambil jurusan Matemetika, ini memang cukup sulit untuk. Saat ini smua orang di keluarga tante dan keluargaku sangat membenci saya, semua mengejak tak ada yang memberi motivasi. Namun saya curhat sama se orang teman saya, dia sangat motivasi saya. Walaupun tanteku memutuskan untuk mengakhiri kuliah ku ini. Aku yakin Tuhan bekerja dan turut menyelesaikan masalah ini, aku pasrahkan smua masalh ini sama Tuhan. Aku yakin Tuhan tidak akan memberikan cobaan truss menerus pada umatnya, smua ini akan berakhir. Jika Tuhan berbicara sekarang, sekarang juga akan terjadi.
    Gbu
    Aku rindu Yesus Kristus ( Tuhan selalu Bekerja untuk kita, krena Tuhan tak pernah tidur).
    Thank’s God

  31. Anastasia
    Anastasia says:

    Di saat ini sy sedang jatuh di titik yg paling terendah dalam hidup sy. Semoga dengan mengandalkan iman terhadap Tuhan Yesus sy sanggup bangkit dr semua pergumulan hidup. Amin

  32. Aris
    Aris says:

    Saat ini saya sedang mengalami kesulitan dlm mencari kerja. Sudah mengirimkan banyak lamaran ttp belum ada yang goal. Ketika ingin mencari di luar kota, ada pergumulan yang membuat saya belum mampu meninggalkan rumah. Jujur saya tidak tahu rencana Tuhan dalam hidup saya. Di tengah kesulitan yang saya alami, ketika saya masih bisa merasakan damai sejahtera, itu karena tangan Tuhan bekerja. Memang tidak segala masalah selesai dengan sendirinya, tetapi kemampuan untuk menjalani hari demi hari saya yakin itu karena pertolongan Tuhan.

  33. Tifani
    Tifani says:

    Saya sedang mengalami proses hidup yang luar biasa, Papa saya telah dipanggil Tuhan kembali ke Rumah Bapa.. Setelah papa pergi, hidup saya makin berantakan, ekonomi menjadi begitu sulit hingga saya harus berhutang ke rentenir dan akibatnya sekarang saya menanggung hutang 50jt yang semuanya pakai bunga.. Hal yg terberat didalam hidup saya sekarang sy merasa seakan2 Tuhan berdiam diri untuk hidup saya.. Dy berusaha meminta pinjaman ke keluarga tapi tidak ada 1 pun yang mau membantu.. Entah apa yang akan terjadi di kehidupan saya di hari esok.. Jngnkan hari esok, hari ini saja saya memikul begitu berat masalah hutang ini dan saya sendiri..

    Saya mohon bantuan doa dari teman2 se iman dalam Kristus, agar kiranya sy tetap kuat & bisa menemukan jalan keluar dri masalah ini.. Tuhan Yesus berkati..

  34. Weng
    Weng says:

    Mgawali hari2 deng begitu bayak prsoalan yg begutu menangtang dlm hidup ku sampai di usia 25 thn ini saya masih sehat2 saja.
    Dari situ say percaya Tuhan Yesus selalu ada buat saya

  35. Wayan
    Wayan says:

    Ketika dlm masa masa yg sulit membuat saya hampir menyerah,putus asa tapi ternyata masa itulah yg harus kita lalui untuk dpt melihat kemulyaan Allah,,dan Tuhan berjanji akan memberikan kekuatan saat itu…

  36. Andayani
    Andayani says:

    Manusia hidup tidak lepas dari pergumulan baik itu dalam rumah tangga, keuangan, pekerjaan, jodoh, keturunan, sakit penyakit. Saat saya dlm pergumulan dan sy merasa sendiri tempat mengadu baik teman, suami anak irang tua saudara kakak adik gak memungkinkan, aku lebih suka duduk bersama Tuhan aku ceritakan semua beban ku aku curhat bahasa kerennya, sama Tuhan, wl setelah aku curhat aku belum melihat jawaban tp hatiku jd tenang. Melewati hari hari dg berharap pd Tuhan, tanpa saya Sadari hari hari yg saya lewati Tuhan memberi kekuatan penghiburan bahkan jawaban jawaban dr yg saya sampaikan padaNya.

Bagikan Komentar Kamu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *